Bagaimana Cara Merawat Anak Kucing?

cara merawat anak kucingPerawatan anak kucing berbeda dengan perawatan kucing dewasa.  Bagaimana cara merawat anak kucing? berikut beberapa tips mengenai cara perawatan anak kucing agar Anda memahami cara merawat anak kucing,
  • Setelah anak kucing lahir Anda harus memberikan makanan yang alami (susu induk kucing) dalam waktu 10-20 menit. Jangan lupa berikan pula makanan dan minuman untuk induk kucing saat dia menyusui anak mereka.
  • Anak kucing dapat memakan makanan padat pada usia dua sampai tiga minggu. Berikan pula susu khusus untuk anak kucing. Dalam masa pertumbuhannya hindari untuk memberi susu sapi atau susu kambing karena sistem pencernaannya belum dapat mencerna dengan sempurna kandung laktosa dalam susu kambing dan susu sapi tersebut.
  • Sediakan dua buah nampan untuk mengganti kotoran dan ganti nampan-nampan tersebut secara teratur pada siang hari. Secara alami anak kucing akan membuang kotoran pada nampan tersebut hingga usia sampai empat minggu.
  • Untuk induk kucing yang sedang menyusui sebaiknya harus diberikan obat cacing setiap bulan. Adapun untuk anak kucing harus diberi obat cacing setiap dua minggu. Pemberian obat cacing ini dimuali pada umur dua minggu sampai berumur tiga bulan.
  • Anak kucing dapat Anda sapih mulai umur delapan minggu. Pada tahap ini kucing harus diberi makanan padat.
  • Anak kucing harus dilatih untuk melakukan kontak terhadap manusia pada umur setidaknya sampai usia tujuh minggu. Hal ini agar anak kucing tidak bertindak agresif dengan manusia.
  • Anak kucing perlu diberi banyak rangsangan baru misalnya diperdengarkan bunyi-bunyian maupun bertemu binatang lain.
Demikian postingan kali ini tentang bagaimana cara merawat anak kucing, semoga bermanfaat.


0 Response to "Bagaimana Cara Merawat Anak Kucing?"

Post a Comment