6 Langkah Perawatan Wajah Bagi Kulit Kering Secara Natural

6 Langkah Perawatan Wajah Bagi Kulit Kering Secara Natural
Baiklah sobat pembaca setia blog infoqudrat, khusus pada hari ini saya akan posting artikel tentang 6 langkah perawatan wajah bagi kulit kering secara natural. Jika kulit wajah Anda termasuk kering, maka sebaiknya perhatikan hal-hal sebagai berikut dibawah ini :
  • Jangan sembarangan menggunakan sabun untuk mencuci wajah karena bisa mengurangi kadar minyak yang mengakibatkan kulit semakin kering. Jadi, sebaiknya gunakan sabun pencuci muka yang mengandung minyak zaitun atau gliserol.
  • Jangan menggunakan air hangat untuk mencuci wajah karena akan membuat kulit semakin kering. Cukup gunakan air biasa yang segar.
  • Jika kulit mengalami kekeringan yang cukup parah, hindari penggunaan sabun biasa untuk membersihkan wajah. Sebaliknya, gunakan pembersih khusus wajah yang mengandung susu untuk nutrisi kulit.
  • Dibanding kulit lain, kulit kering lebih memerlukan masker yang bekerja menghaluskan kulit sekaligus membuatnya tampak indah dan sehat. Jadi, gunakan masker seminggu sekali.
  • Dalam keadaan kering, terkadang terjadi pengerutan pada kulit,. Untuk itu gunakan minyak zaitun atau gliserol setiap sore dan sehabis mandi. Air mawar dapat pula ditambahkan untuk mengurangi bau gliserol.
  • Setiap hari, usahakan minum air putih dalam jumlah cukup. Banyak-banyaklah pula mengkonsumsi buah dan sayuran.
Demikian postingan saya hari ini tentang 6 langkah perawatan wajah bagi kulit kering secara natural, semoga dapat bermanfaat bagi Anda.


0 Response to "6 Langkah Perawatan Wajah Bagi Kulit Kering Secara Natural"

Post a Comment